Terbaru, Lintasan Kapal Silalahi-Simanindo Suguhkan Pesona Danau Toba dari Sudut Berbeda

Dairi, NINNA.ID-Danau Toba luas. Perairannya melintasi 7 kabupaten. Apakah Sobat sudah pernah melintasi 7 kabupaten tersebut?

Mungkin yang paling sering travellers lintasi adalah lintasan Kapal dari Ajibata-Tomok, Kapal dari Ajibata-Ambarita, Kapal dari Tigaraja-Tomok, Kapal dari Tigaras-Simanindo. Untuk lintasan lain, belum begitu sering dilintasi para travellers.

Hal ini khususnya karena lintasan lainnya jauh dari Bandara Kualanamu atau Bandara Silangit. Terbaru adalah lintasan Kapal Silalahi-Simanindo, yang memungkinkan travellers dari Desa Silalahi, Kabupaten Dairi masuk ke Desa Simanindo Kabupaten Samosir.

Bagi para travellers yang selama ini kerap eksplor Kecamatan Silalahisabungan, ini kabar gembira buatmu.

BERSPONSOR

Kamu tidak harus akses lintasan Kapal Tigaras-Simanindo masuk ke Samosir. Atau tidak harus dari darat via Tele menuju Samosir. Kamu bisa gunakan Kapal ASDP lintasan Silalahi-Simanindo.

Kapal ini beroperasi tiap hari. Untuk jadwal, kamu bisa mengecek jadwal terbaru ke instagram KSOPP atau ASDP.

Jadwal Kapal ASDP
Kelebihan jika melintasi Danau Toba dari lintasan ini, kamu bisa melihat Danau Toba dari sudut berbeda. Dari Silalahi kamu akan melihat bukit-bukit yang menjulang dan lembah Desa Silalahi.

Pemandangan bukit dan lembah inilah salah satu daya tarik yang memikat para travellers kesini.

BERSPONSOR

Biasanya anak muda kerap berkemah di sekitar pesisir Danau Toba Desa Silalahi maupun Paropo.

Nah, bagi kamu yang sudah jalan jauh dan tidak ingin melewatkan kesempatan melintasi bagian lain dari Danau Toba, kamu bisa melanjutkan perjalananmu menuju Samosir via Kapal ASDP Silalahi-Simanindo.

Hanya butuh 1jam 15 menit dari Silalahi Kabupaten Dairi menuju Simanindo Kabupaten Samosir. Tarif kapal per orang dewasa Rp33.000, bayi Rp 4.200. Untuk tarif sepeda motor golongan I Rp67.000, golongan II Rp 109.000.

Tarif Kapal KMP Jurung-Jurung

- Advertisement -

Untuk lintasan ini, masih operator Kapal ASDP saja yang beroperasi yang dinamai KMP Jurung-Jurung.

Ukurannya besar, luas, mewah dan bersih. Nyaris mirip seperti KMP Ihan Batak yang beroperasi di Ajibata-Ambarita maupun KMP Pora-Pora.

Akan tetapi, KMP Jurung-Jurung tidak memuat kendaraan roda empat. Kapal ini hanya bisa memuat kendaraan roda dua.

TERKAIT  Rendang Padang Tembus Pasar Ekspor Jepang dan AS

Kapal ini memiliki dua lantai. Para travellers bisa memilih tempat duduk mana saja yang nyaman selama perjalanan menuju Simanindo maupun sebaliknya.

Sudah pasti kapal ini dilengkapi dengan peralatan untuk mengantisipasi bencana seperti rompi pelampung, dan lainnya.

Para petugas yang bekerja juga menggunakan seragam yang biasanya dipakai oleh pegawai ASDP.

Keamanan dan kenyamanan penumpang selama berlayar di Danau Toba dijamin. Tunggu apalagi? Segera buat rencanamu untuk mengeksplor Danau Toba via Silalahi menuju Simanindo!

Tentang Pelabuhan Silalahi 

Pelabuhan Silalahi berada di Kabupaten Dairi dan termasuk di KSPN Danau Toba, tahapan pembangunan Pelabuhan Silalahi dimulai sejak tahun 2017 dan rampung pembangunannya pada tahun 2022 yang telah mengakomodir kebutuhan khusus penyandang disabilitas dengan penyediaan akses gedung utama terminal.

Pelayanan saat ini di Pelabuhan Silalahi terdapat pelayanan lintasan Tongging Silalahi yang dilayani oleh KMP Jurung – Jurung lintasan penyeberangan.

Luas Kantong Parkir Kendaraan 385 m ² (daya tampung 30 Roda 4 & 15 Roda 2); Luas Pelabuhan 1.229,30 m2; Luas Parkir 135 m2.

Luas Jalan Pelabuhan 436,77 m2; Luas Utilitas dan Landscape 369,53 m2; Luas Gd. Terminal 288 m2 (1 Lantai).

Pelabuhan Simanindo

Pelabuhan Simanindo Pelabuhan Simanindo berada di Kabupaten Samosir dan termasuk di KSPN Danau Toba; Pembangunan Pelabuhan Simanindo dimulai sejak Tahun 2017 dan rampung pembangunannya pada tahun 2020.

Pengguna jasa serta terdapat 3 (tiga) dermaga pada Pelabuhan Simanindo, yaitu Dermaga MB, Dermaga Ponton dan Dermaga Plengsengan.

Pelabuhan ini dilayani oleh KMP Sumut I dan Sumut II serta Kapal tadisional/rakyat dengan lintasan regulernya yaitu Tigaras – Simanindo terdapat 16 kapal tradisional yang memiliki trayek Liner.

Luas Pelabuhan 4.686,76 m². Luas Parkir 1.584,70 m². Luas Jalan Pelabuhan 1.428,78 m². Luas Gd. Terminal 1.193,76 m² (2 Lantai). Luas Utilitas dan Landscape 479,52 m².

Penulis: Damayanti Sinaga
Editor: Damayanti Sinaga

BERSPONSOR

ARTIKEL TERKAIT

TERBARU