Sipinggan Beach, Salah Satu Pantai Indah di Pulau Samosir

SAMOSIR – Tak satupun sudut Danau Toba ingkar janji dengan segala keindahannya. Ke mana dan di mana pun sekelilingnya, selalu memberikan suasana nyaman dan tenteram, yang sangat memanjakan mata, hati maupun pikiran setiap penikmatnya. Salah satunya di sisi bibir pantai Danau Toba di Nainggolan, ada pantai Sipinggan atau sudah dikenal dengan nama Sipinggan Beach.

Pantai yang memanjang sekitar 100 meter ini termasuk pantai yang cukup dikenal di Pulau Samosir maupun di luar pulau. Dari Pantai Sipinggan ini, Pulau Sibandang, perbukitan Muara  di Tapanuli Utara dan Sipinsur Geosite di Perbukitan Humbang Hasundutan, jelas terlihat.

Banyak aktifitas dapat dilakukan di pantai ini. Di musim libur panjang, pantai ini sering dijadikan lokasi berkemah, khususnya bagi wisatawan dari luar Pulau Samosir.

Pantainya yang berpasir putih dan landai, sangat cocok dijadikan tempat berenang dan bermain bersama komunitas masing-masing. Warga sekitar pantai ini juga sangat ramah dan siap menyediakan ikan jika dipesan untuk dibakar di sore menjelang malam.

Pantai Sipinggan Memiliki kemiripan dengan berbagai jenis pantai di berbagai sisi Danau Toba. Hanya saja, untuk track recordnya, lokasi pantai Sipinggan ini pernah menjadi tuan rumah acara spektakuler, yakni “Festival Tuak”, yang mengangkat nilai kearifan lokal.

BERSPONSOR
TERKAIT  River Side Juma Bulu, Wisata Sungai di Tepi Danau Toba

Pantai Sipinggan Nainggolan, menjadi tujuan wisata dari tiga daerah di luar Kabupaten Samosir, yaitu dari daerah Tapanuli Utara, Toba dan Humbang. Akses ketiga daerah itu ke tempat ini sangat mudah dengan menggunakan angkutan kapal feri maupun kapal wisata tradisional.

Bila melalui jalur darat, lokasi pantai ini kurang lebih berjarak 20-30 kilometer dari Kota Pangururan ke arah Selatan.

Di sepanjang jalan menuju Pantai Sipinggan, dapat dijumpai berbagai aktifitas pertanian masyarakat yang menarik perhatian sesuai musimnya. Seperti membajak sawah musim tanam, melihat hamparan padi yang menghijau hingga memanen padi bila sudah tiba waktunya.

Bagaimana bro dan sista ninnA, apakah tertarik berkunjung ke Sipinggan Beach di Kecamatan Nainggolan ini? Yuk, masukkan tempat ini dalam daftar rencana perjalananmu ke Pulau Samosir.

BERSPONSOR

 

Penulis    : Lifzen Sitanggang
Editor        : Mahadi Sitanggang

BERSPONSOR

ARTIKEL TERKAIT

TERBARU