NINNA.ID – Tak perlu didebat, setiap sisi Danau Toba itu indah dan unik. Menakjubkan. Tak ada duanya di dunia. Potensi ini membuat Presiden RI Joko Widodo, menetapkan kawasan hasil letusan Super Vulcano Toba ini, menjadi kawasan destinasi super prioritas (KDSP).
Beberapa kali, orang nomor satu di negeri ini mengunjungi Danau Toba. Teranyar, Presiden Jokowi akan datang lagi 2 Februari ini. Yuk kita intip persiapan sisi Danau Toba menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo.
Pantai Bebas Parapat
Salah satu tempat yang akan disinggahi Presiden adalah Pantai Bebas Parapat. Beberapa tahun terakhir, Parapat menjadi salah satu sisi yang dipercantik sejak Danau Toba ditetapkan sebagai KDSP.

Di pantai bebas ini, plang “I love Danau Toba-Simalungun” yang sudah ada sebelumnya, diubah menjadi lebih menarik. Tulisan dengan huruf kapital dicat warna silver.
Ada juga tangga khusus yang hanya dapat dilalui maksimal 6 orang. Dari tangga ini kita dapat berfoto selfie dengan latar belakang pemandangan Danau Toba.
Areal bermain di Pantai Bebas Parapat.(foto:damayanti)Ada taman-taman yang berisi bunga-bunga ditata dengan rapi. Bagi anak muda yang suka olah raga ekstrim, telah disediakan area skateboard. Ada wahana bermain, sejumlah bangku, toilet, dan pondok untuk berisitirahat. Lintasan menuju areal parkir juga sangat mulus.

Belum diketahui pasti, apakah nantinya untuk masuk ke Pantai Bebas Parapat gratis atau berbayar. Selama ini, sebelum pantai ini direnovasi, hanya ada kutipan parkir untuk kendaraan dan toilet.
Di sekitar pantai bebas ini juga dibangun toko-toko dengan konsep yang menarik. Informasi dikumpulkan menyebut, toko itu untuk lapak pedagang souvenir atau segala sesuatu yang berkaitan dengan Parapat dan Danau Toba.
Hutaraja Samosir
Di seberang Danau Toba, tepatnya di Hutaraja Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, perubahan wajah desa ini juga sangat terasa. Sejumlah Rumah Batak di desa ini direnovasi, khususnya bagian atap seng dan pewarnaan secara outdoor. Tampak semakin memukau.

Saat ninnA ke sana, terlihat sejumlah inang-inang (ibu-ibu), sedang berlatih bernyanyi. Sejumlah papan informasi yang mencolok, dibuat untuk memperkenalkan kepada pengunjung mengenai apa saja yang dapat mereka lihat di Hutaraja.
Kita tunggu saja bagaimana respon Bapak Presiden RI Ir Joko Widodo saat tiba di kawasan Danau Toba, khususnya di tempat-tempat yang masuk dalam daftar kunjungan kerjanya. Semoga, besarnya dana yang digelontorkan pemerintah untuk mempercantik KDSP Danau Toba sesuai dengan harapannya.
Yuk jadikan Danau Toba milik kita bersama. Pesan ninnA, jangan buang sampah sembarangan dan jangan merusak fasilitas yang ada. Jadilah tamu yang sopan dan berlaku baik saat berkunjung.
Penulis : Damayanti
Editor : Mahadi Sitanggang