NINNA.ID – Nama Arif Dirgantara jadi perbincangan hangat karena adegan dewasa dengan tokoh utama Laura dalam film serial Kupu Malam. Ternyata aktor di balik peran itu adalah Lukman Sardi.
Baru – baru ini tokoh Arif Dirgantara menjadi perbincangan hangat warganet, lantaran berhasil memerankan sebagai sugar Daddy dalam serial Kupu – Kupu Malam yang tengah tayang di We TV.
Pada cuplikan trailer yang telah tayang di Youtube We TV Indonesia, Arif Dirgantara yang diperankan oleh Lukman Sardi ini banyak menampilkan adegan panas dengan Michelle Ziudith.
Penonton pun penasaran dengan sosok aktor Lukman Sardi yang berhasil berperan sebagai Arif Dirgantara.
Bukan tanpa alasan, dalam perannya di serial drama tersebut, tokoh Arif Dirgantara atau sugar daddy Flo yang diperankan Michelle Ziudith dinilai ‘meresahkan’ penonton.
Pasalnya Lukman berhasil memerankan adegan-adegan yang membuat series bergenre dewasa itu semakin panas.
Arif sendiri dalam serial Kupu-kupu Malam merupakan salah satu klien dari pekerja seks komersial (PSK) yang kaya raya.
Melansir Wikipedia, Lukman Sardi (lahir 14 Juli 1971) adalah aktor, produser, dan sutradara Indonesia. Ia merupakan putra dari dari komponis legendaris Indonesia, Idris Sardi, adik dari pemeran dan penyanyi Indonesia, Santi Sardi, serta kakak dari pemeran Indonesia, Ajeng Triani Sardi.
Lukman lahir di Jakarta pada 14 Juli 1971. Ia akrab dipanggil dengan sebutan Memet oleh sahabat-sahabat terdekatnya.
Lukman merupakan putra musikus dan pemain biola legendaris Indonesia, Idris Sardi dan Zerlita. Ayahnya bercerai saat Lukman belum genap berusia tiga tahun.
Sejak belia, Lukman sudah mengasah kemampuan akting melalui empat film drama yang cenderung mempertontonkan akting menguras air mata, yaitu Kembang-Kembang Plastik (1978), Pengemis dan Tukang Becak (1979), dan Anak-Anak Tak Beribu (1980).
Sebelum terjun menjadi aktor profesional, Lukman sempat menjadi seorang penjual asuransi dan mendirikan sebuah taman kanak-kanak.
Kemudian, ia akhirnya bermain dalam sebuah sinetron bertajuk Cinta Yang Kumau. Dari sana, ia mendapat tawaran dari Mira Lesmana untuk mengikuti penyeleksian pemeran film kolosal Gie. Walaupun mendapat peran kecil dalam film tersebut, aktingnya cukup mencuri perhatian.
Saat ini, selain berprofesi sebagai seorang aktor, Lukman juga bekerja di MNC Pictures sebagai produser kreatif.
Walaupun perannya cukup kecil dalam GIE, akting Lukman di situ cukup mencuri perhatian.
Setelah itu Lukman banyak kebagian peran utama dalam berbagai film, sebut saja ada kisah drama aksi besutan Rudi Soedjarwo yang bertajuk 9 Naga.
Di situ totalitas akting Lukman Sardi banyak teruji dalam film yang banyak mengandalkan adegan laga. Kalangan sineas nasional menilai dia adalah aktor masa depan Indonesia yang menjanjikan.
Sebagai seorang aktor yang mau belajar banyak berbagai peran penting pernah disabet Lukman Sardi, mulai dari sosok penjahat berdarah dingin, gay, hingga seorang pejuang kemerdekaan pernah dimainkannya dengan brilian. Tidak heran kalau sederet penghargaan pernah digenggamnya.
Sebut saja penghargaan Best Actor di ajang bergengsi Bali International Film Festival 2006 yang disambung dengan ganjaran sebagai Pemeran Utama Pria Film Terpuji dalam Festival Film Bandung 2006.
Sejak itu wajahnya banyak mendominasi banyak film nasional yang ramai menggeliat sejak tahun 2004 setelah sempat mati suri pada dekade 90-an.