TOBA – Peringatan HUT Ke-77 TNI, personil Koramil 17/Balige diperbantukan ke wilayah Kabupaten Tapanuli Utara guna membantu para korban gempa bumi yang terjadi Sabtu (1/10/2022) lalu.
Danramil 17 Balige Kapt Inf J Sinaga mengatakan upacara peringatan HUT TNI tahun 2022 mengangkat tema ‘TNI adalah Kita untuk wilayah Toba dipusatkan di Tapanuli Selatan.
“Untuk upacara seluruhnya terfokus di lapangan Kantor Bupati Tapanuli Selatan di Sidempuan,” ujarnya dijumpai di Kantor Koramil 17 Balige, Rabu (05/10/2022).
Sejumlah personil TNI dari Koramil 17 Balige, sebutnya telah diperbantukan ke Kabupaten Tapanuli Utara.
“Kegiatan tambahan kita hari ini adalah membantu masyarakat yang mengalami gempa bumi di Taput dan beberapa orang anggota kita sudah dikirim ke sana,” kata pria yang diketahui bertugas di Koramil Balige sejak Juli 2022 dari tempat bertugas sebelumnya di Rindam 1/BB Siantar.
Bentuk kepedulian TNI di tengah masyarakat, lanjutnya, TNI hadir di lembaga pendidikan untuk melatih siswa memiliki karakter berdisiplin di antaranya melalui latihan baris berbaris.
“Masyarakat adalah bagian dari TNI dan TNI adalah bagian dari masyarakat jadi TNI berjuang demi rakyat, berasal dari rakyat,” imbuhnya.
Sinergitas TNI Polri di Kabupaten Toba khususnya Kecamatan Balige juga terlihat dengan ucapan selamat dari Polsek Balige.
“Kita mendatangi komando Koramil 17 Balige dalam rangka memberikan surprise Hari Ulang Tahun TNI yang ke -77 karena Koramil itu kawan sekerja kita, sahabat kita dalam pekerjaan kita sehari-hari melayani masyarakat, harus saling bergandengan tangan dan tidak mementingkan ego sektoral,” tutur Kapolsek Balige AKP Agus Salim Siagian.
Peran dan fungsi TNI Polri sebagai alat pertahanan dan keamanan negara, kata Kapolsek Agus dapat dilihat jelas dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Babinsa dan Bhabinkamtimbas bersama-sama melayani masyarakat hingga ke desa.
“Ketika Babinsa bersama-sama Bhabinkamtibmas dalam penyelesaian masalah seperti konflik sosial, masalah tanah, atau mungkin tindak pidana ringan, bisa diselesaikan dengan memberikan pencerahan. Juga dengan melibatkan tokoh-tokoh masyarakat,” pungkas Agus Salim.
Penulis : Desi
Editor : Mahadi Sitanggang