NINNA.ID – “Fear Mongering” tampak sering dipakai oleh cukup banyak pengguna twitter akhir-akhir ini. Ada yang mengatakan, kata itu berkonteks pembicaraan mengenai isu resesi ekonomi global yang diprediksi jatuh pada 2023.
Salah satu contohnya seperti twit yang diunggah oleh akun dengan handle @tanganbelang_tb, sebagaimana tertera pada cuplikan di bawah ini.
Untuk mempersiapkan resesi 2023, para influencer finansial menghadapinya dengan adsense konten2 fear mongering tentang resesi.
— Bang TB – Dosis Kumplit AstraZeneca (@tanganbelang_tb) October 16, 2022
Cuitan di atas,“fear mongering” dipakai untuk menyebut tindakan atau aktivitas yang dilakukan oleh seorang tokoh dalam menghadapi isu resesi 2023.
Konteks penggunaan kata “fear mongering” semacam ini dapat pula dijumpai pada pengguna lain.
Misalnya, akun dengan handle @Gopenk88 yang juga menggunakan kata “fear mongering” untuk menyebut tindakan seseorang atas isu resesi 2023, sebagaimana tertera di bawah ini.
Emg kampret yah para finansial planner yg fear mongering tentang resesi tahun 2023. Dan rata-rata mereka yg udah settle secara finansial. Menyarankan untuk menahan uang dan membatasi konsumsi. Heeyyy.. Kalo contoh negara maju, iya itu berhasil. Tp kalo indonesia? Lawak luh..
— Abdul Göfar (@Gopenk88) October 23, 2022
Selain dua contoh di atas, sebagian dari Anda mungkin juga sempat menjumpai twit lain dengan kata itu dipakai buat menyebut tindakan seseorang dalam isu resesi ekonomi pada tahun depan.
Bila ingin memahami lebih lanjut mengenai kata itu, berikut adalah penjelasan seputar arti “fear mongering” Arti “fear mongering”
Dikutip dari kamus bahasa Inggris online, Cambridge Dictionary, “fear mongering” bukanlah dua kata yang terpisah, melainkan kata benda tunggal yang memiliki satu arti.
Secara sederhana, adalah tindakan menakut-nakuti. Atau, kata tersebut bisa juga berarti tindakan dengan intensi atau tujuan untuk membuat orang lain takut yang semestinya tidak perlu.
Kata itu juga memiliki kesamaan arti juga dengan kata “scare mongering”. Pada Cambridge Dictionary, “fear mongering” dicontohkan dapat dipakai dalam kalimat seperti ini “Fearmongering about vaccines is dangerous to all of us”, yang dalam bahasa Indonesia berarti “Ketakutan tentang vaksin berbahaya bagi kita semua”.
Dengan arti fear mongering seperti itu, tak heran bila kata ini dipakai di Twitter untuk menilai adanya tindakan dari seorang tokoh yang dianggap menebar ketakutan atas isu resesi 2023, seperti pada dua contoh twit di atas.
Demikianlah penjelasan seputar apa itu fear mongering yang akhir-akhir ini sering digunakan oleh pengguna di Twitter, untuk menyebut tindakan seorang tokoh dalam menyebar ketakutan atas isu resesi 2023, semoga bermanfaat.(kompas)
Editor : Mahadi Sitanggang