Clerence Cynthia Istri Drummer NOAH Meninggal Dunia

NINNA.ID – Kabar duka datang dari salah satu personel band NOAH. Istri dari Rio Alief, bernama Clerence Cynthia Audrey, meninggal dunia pada hari ini, Selasa (18/10/2022).
Kabar itu turut disampaikan oleh David Albert selaku kibordis NOAH yang diunggah lewat unggahan di Instagram pribadinya.

“Kamu pasti akan dirindukan, Clere, wanita kuat, istri hebat. Istirahat dengan tenang,” tulis David dalam bahasa Inggris lewat akun @dorfel_dave.

“Yo, yang tabah yang kuat ya. Tuhan bersama kalian berdua dan juga keluarga. Turut berduka cita,” lanjutnya.

Berdasarkan pesan singkat yang beredar, Clerence Cynthia meninggal dunia karena penyakit kanker yang dideritanya.

BERSPONSOR

“Turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya Clerence Cynthia Audrey, istri dari Rio Alief (drummer Noah) pada pagi ini di RSCM karena kanker yang dideritanya,” tulis pesan tersebut.

Jenazah istri dari Rio Alief itu rencananya akan dimandikan dan disalatkan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Kemudian, Clerence akan dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan, pada hari ini sekitar pukul 10.00 WIB.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, Rio Alief sempat mengunggah beberapa foto di Instagram Story. Salah satunya adalah ketika ia menggenggam tangan istrinya yang diunggah pada Senin (17/10). Kemudian, ia juga mengunggah sebuah video singkat yang menunjukkan kebersamaan mereka.

Rio Alief dan Clerence Cynthia menikah pada 6 November 2020, lalu menggelar resepsi pada Juni 2021.

BERSPONSOR

Berikut profil istri Rio Alief Drummer NOAH, Clerence Cynthia Audrey meninggal dunia hari ini, Selasa (18/10/2022).

TERKAIT  Sopir Ambulans: Yosua Tergeletak Berlumuran Darah, Dadanya Bolong

Profil Clerence Cynthia Audrey diburu penggemar, pasca istri Rio Alief Drummer NOAH ini meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.

Profil Cynthia Audrey ini disajikan perjalanan karier hingga penyebabnya meninggal dunia akibat kanker yang dideritanya.

Dilansir dari tayangan Insert Selasa (18/10/2022), kabar meninggalnya Clerence Cynthia Audrey ini dibagikan melalui pesan singkat.

- Advertisement -

“Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya Clerence Cynthia Audrey, istri dari Rio Alief (drummer Noah) pada pagi ini di RSCM karena kanker yang dideritanya,” bunyi isi pesan tersebut.

Dari sambungan pesan itu, almarum akan dimakamkan di TPU Jombang.

“Rencananya, jenazah akan dimakamkan di TPU Jombang sebelum dzuhur,” tutup pesan tersebut.

Nama Clerence Cynthia Audrey dikenal lantaran sering main di beberapa judul FTV. Clerence diketahui mengawali karirnya bermain FTV sejak tahun 2016. Namanya semakin terkenal lewat perannya sebagai Sarah dan Alya di sinetron Anak Jalanan yang tayang di RCTI dan sinetron Fitri yang tayang di ANTV.

Berikut profil Clerence Cynthia Audrey

Nama Lahir    : Clerence Chyntia Audry
Tanggal Lahir : 18 Juni 1994
Meninggal      : 18 Oktober 2022 (umur 28)
Kebangsaan   : Indonesia
Pekerjaan      : Aktris
Tahun aktif    : 2014 – 2022
Suami           : Rio Alief (drummer NOAH)
Orang tua     : almh. Wenny (ibu)

 

Editor : Mahadi Sitanggang

 

BERSPONSOR

ARTIKEL TERKAIT

TERBARU